Komputer dan Perkembangannya hingga Kini


Tahukah Anda komputer apa yang pertama kali diciptakan? Dan bagaimana sejarah perkembangannya hingga menjadi komputer canggih dimasa sekarang? pada kesempatan ini kami akan mengajak Anda untuk melihat kembali bagaimana komputer pertama kali memulai sejarahnya. Kita melihat komputer berkembang dari masa lalu hingga mencapai bentuknya seperti sekarang ini, selamat membaca.
Pengertian Komputer

Sebelum kita membahas soal sejarah komputer, akan baiknya jika kita mengenal terlebih dahulu tentang komputer itu sendiri secara umum.

Pengertian Komputer

Kata komputer diambil dari bahasa Yunani yaitu Computare yang berarti hitung atau menghitung. Pada awalnya, kata "komputer" dipakai untuk menggambarkan orang-orang pada zaman dahulu yang melakukan perhitungan dengan aritmatikabaik dengan ataupun tanpa alat bantu pada zaman tersebut, tetapi kemudian kata "komputer" ini dipakai kepada mesin / alat hitung itu sendiri. Secara singkat,komputer dapat didefinisikan sebagai suatu alat yang dipakai untuk mengolah data menurut perintah yang telah diberikan. Dalam arti umum, Komputer adalah suatu peralatan elektronik yang terdiri dari komponen-komponen yang saling mendukung untuk menghasilkan informasi berdasarkan program dan data yang ada pada komputer tersebut. komponen-komponen tersebut adalah CPU, monitor sebagai komponen utama. dan mouse, keyboard, printer sebagai komponen tambahannya. adapun definisi komputer yang dikatakan oleh ahli sebagai berikut.

1. Pengertian Komputer Menurut Elias M.Awad
 
Menurut Elias M.Awad "Komputer adalah sebuah alat hitung yang memproses data untuk disajikan dalam bentuk data digital dan analog."

2. Pengertian Komputer Menurut Robert H.Blissmer

Definisi Komputer menurut Robert H.Blissmer adalah "suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas seperti menerima dan memproses input, menyimpan perintah-perintah dan menyediakan ouput dalam bentuk informasi."

3. Pengertian Komputer Menurut Donald H.Sanders

Menurut Donald H.Sanders komputer adalah "sistem elektronik untuk memanipulasi data dengan cepat dan tepat yang dengan otomatis menerima,menyimpan dan memproses data input, dan menghasilkan output dibawah pengawasan suatu sistem operasi yang tersimpan di dalam penyimpanannya."

4. Pengertian Komputer Menurut William M.Fuori

William M.Fuori berpendapat bahwa pengertian dari komputer adalah "suatu alat proses data yang bisa melakukan perhitungan besar dengan cepat, termasuk perhitungan aritmetika dan operasi logika, tanpa ada campur tangan manusia."

5. Pengertian Komputer Menurut Larry Long & Nancy Long

Menurut Larry & Nancy Long, komputer adalah "alat hitung elektronik yang mampu melaksanakan perintah program untuk input, ouput, perhitungan dan operasi-operasi logic."

6. Pengertian Komputer Menurut V.C. Hamacher

V.C Hamacher menyatakan pendapatnya tentang definisi dari komputer. Ia berpendapat bahwa komputer merupakan "mesin penghitung elektronik yang dengan cepat mampu menerima informasi input digital , memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan dan menghasilkan ouput informasi."

7. Pengertian Komputer Menurut Jhon J.Longkutoy

Ia berpendapat bahwa komputer adalah "suatu alat atau mesin pemecah persoalan dan/atau sebuah mesin pengolah data yang mampu menghasilkan informasi yang diperlukan untuk user/penggunanya" 

Kita sudah tahu apa itu komputer, sekarang saya  akan mengulas mengenai sejarah komputer dari awalnya komputer diciptakan hingga perkembangan komputer masa kini. Berikut ulasannya :

Komputer Generasi I

Sejarah komputer generasi pertama mulai muncul pada tahun 1946 - 1956, ciri-ciri utama dari generasi tersebut adalah sebagai berikut:
  • Menggunakan tabung hampa udara (vacuum tubes) sebagai sirkuitnya.
  • Ukuran fisik komputer besar sehingga memerlukan ruangan yang luas serta memakai daya listrik yang besar.
  • Memiliki media penyimpanan luar berupa magnetik tape atau magnetik drum.
  • Hanya dapat dikendalikan oleh bahasa mesin (machine language) 
Adapun beberapa contoh dari komputer generasi pertama tersebut di antaranya: 


1. ENIAC (Electronic Numerical Intergrator And Computer)
ENIAC (Electronic Numerical Intergrator And Computer)

ENIAC adalah singkatan dari Electronic Numerical Integrator And Computer, adalah komputer elektronik penuh pertama yang didesain agar Turing-complete, yang mampu diprogram ulang dengan cara mengatur ulang kabelnya agar dapat menyelesaikan segala jenis masalah perhitungan. Ia didahului oleh Z3 karya Konrad Zuse, yang dapat diprogram dengan kaset secara penuh namun masih mekanikal dan oleh komputer Colossus buatan Inggris yang meski elektronik sepenuhnya namun bukan untuk tujuan umum. Keperluan untuk mengatur ulang kabel ENIAC dihapuskan pada 1948.

ENIAC mendapatkan pemberitaan yang luas karena ukurannya yang besar. Ia memiliki 17.468 tabung vakum, 7.200 diode kristal, 1.500 pemancar, 70.000 resistor, 10.0000 kapasitor dan sekitar 5 juta sambungan yang disolder dengan tangan. Beratnya 27 ton dan ukurannya 2,4 m x 0,9 m x 30 m. ENIAC mengambil luas sekitar 167 m² dan mengonsumsi energi sebesar 160 kW.

Namun ENIAC sebenarnya bukanlah komputer yang canggih di eranya. Tidak seperti Z3 buatan Konrad Zuse, dan MARK buatan Howard Aiken, ENIAC harus diatur ulang kabelnya untuk menjalankan program baru (Z3 dan MARKI menjalankan programnya dari kaset). Lebih lanjut lagi, tidak seperti Z3 dan komputer modern lainya, ENIAC melakukan penghitungan dalam desimal daripada biner.

2. UNIVAC I (Universal Automatic Computer I)
UNIVAC I (Universal Automatic Computer I)

UNIVAC I (Universal Automatic Computer I) adalah komputer komersial pertama yang diproduksi di Amerika Serikat. (Komputer komersial pertama di dunia, adalah Markus Ferranti 1, yang disampaikan ke University of Manchester, Inggris pada bulan Februari 1951.) Hal ini dirancang terutama oleh J. Presper Eckertand John Mauchly, penemu ENIAC. Karya desain ini dimulai oleh perusahaan mereka, Eckert-Mauchly Computer Corporation, dan selesai setelah perusahaan telah diakuisisi oleh Remington Rand (yang kemudian menjadi bagian dari Sperry, sekarang Unisys). Dalam tahun-tahun sebelum model penerus dari UNIVAC I muncul, mesin itu hanya dikenal sebagai “UNIVAC”.

3. IBM 701 dan IBM650
IBM 650

IBM 701

Pada 1949, Watson Jr. mendengar pelanggan setia IBM, raksasa majalah Time-Life, berencana mengganti mesin IBM dengan Universal Automatic Computer (UNIVAC), komputer besar buatan perusahaan Remington Rand hasil rancangan Eckert-Mauchly Waktu itu, UNIVAC bisa menyimpan data dalam gulungan pita magnetik sehingga menghemat tempat. Watson Jr. mencium marabahaya. Ia pun mengumpulkan para insinyur IBM dan memerintahkan penciptaan sebuah mesin yang dapat bersaing dengan UNIVAC
Belum sampai UNIVAC I mencapai keberhasilannya, IBM membuat keputusan dan berkomitmen untuk membangun dan memasarkan komputer. 

Komputer IBM pertama yang dipasarkan di pasar komputer komersial adalah IBM 701 pada tahun 1953. Komputer IBM 701 tersebut masih menggunakan transistor tabung kedap udara untuk memorinya, namun sudah menggunakan magnetic drum storage untuk menyimpan informasi.

Seri 701 sudah dilengkapi dengan fungsi binary (data coding), fixed point, dan juga single address hardware. Kecepatannya masih terbatas karena memorinya juga masih minim. IBM 701 ini hanya dibuat sebanyak 19 buah saja. Tidak diperjualbelikan, tetapi bisa disewa dengan biaya US$ 15.000 per bulannya pada saat itu. Penggunanya kebanyakan badan-badan pemerintah dan militer.

Komputer Generasi II

Sejarah komputer generasi kedua mulai populer pada awal tahun 1960-an. Beberapa ciri utama dari generasi ini di antaranya: 
  • Ditemukannya transistor pada tahun 1948 membawa perubahan di berbagai alat elektronik seperti televisi, radio dan komputer. Transistor menggantikan tabung vakum yang sebelumnya digunakan pada alat-alat elektronik tersebut..Transistor dikembangkan di Bell Laboratories tahun 1947.
  • Lebih kecil, cepat, dapat diandalkan, dan hemat energi dibanding generasi komputer pertama.
  • Menggunakan bahasa assembly yang terdiri dari singkatan-singkatan untuk menggantikan kode biner
Berikut adalah contoh dari komputer generasi ke-2 tersebut

1. GE-600
GE-600

komputer GE-600 dikembangkan oleh sebuah tim yang dipimpin oleh John Couleur dari pekerjaan yang telah mereka lakukan untuk proyek MISTRAM militer pada tahun 1959. MISTRAM adalah sistem pelacakan yang digunakan pada sejumlah proyek (termasuk Proyek Apollo) dan Angkatan Udara mewajibkan komputer pengumpulan data untuk dipasang di stasiun pelacak yang downrange dari Cape Canaveral. Data akhirnya akan dibagi dengan mesin IBM 7094 36-bit di Cape, jadi komputer kemungkinan juga harus berukuran 36-bit. GE membangun sebuah mesin yang disebut M236 untuk tugas tersebut, dan sebagai hasil dari kebutuhan 36-bit, ia akhirnya bertindak seperti 7094. Sebenarnya GE menawarkan sebuah kotak untuk terhubung ke 635 yang disebut 9SA yang memungkinkan 635 untuk menjalankan 7094 program.

2.NCR Century

NCR Century 100

NCR Century 100 adalah komputer sirkuit terpadu NCR yang pertama. Semua Logic Gate dibuat oleh Wire-Wrapping gerbang NAND bersama untuk membentuk Flip-Flop dan sirkuit kompleks lainnya. Konsol sistem hanya memiliki 18 lampu dan sakelar dan memungkinkan masuknya rutin booting, atau perubahan pada program atau data yang dimuat dalam memori. Konsol mesin tik juga tersedia.

Komputer Generasi IV 

Sejarah komputer genarasi keempat (1971), beberapa ciri utama dari generasi ini di antaranya:
  • Mulai dikembangkan komputer micro yang menggunakan prosesor dengan general purpose microprocessor yang dikembangkan oleh Intel (Intel 8080)
  • Mulai digunakannya LSI (Large Scale Intergartion) yang merupakan pemadatan beribu-ribu IC (Integrated Circuit) dalam sebuah chip. Kemudian dikembangkan menjadi VLSI (Very Large Scale Integration). 
  • Pada generasi ini hampir sebagian besar komputer telah menggunakan sistem operasi dengan konsep GUI (Grapihical User Interface). Seperti sistem operasi Microsoft Windows buatan Microsoft Corp.
Dengan pemadatan IC kedalam suatu CHIP, yang IC itu sendiri merupakan gabungan dari komponen-komponen elektronik, semakin memperkecil ukuran dari satu komputer yang ada di generasi keempat. Perkembangan komputer yang sedemikian rupa ini, membuat semakin banyak orang yang mulai menggunakan komputer. Tidak hanya untuk urusan bisnis, di generasi keempat ini komputer sudah mulai digunakan masyarakat umum untuk berbagai urusan seperti pendidikan dan lain sebagainya.Dan di generasi keempat ini pula mulai muncul lah produsen-produsen komputer yang menawarkan komputer ke masyarakat luas. Komputer-komputer yang kita pakai saat ini merupakan komputer generasi keempat dengan segala perkembangan-perkembangannya baik dalam segi fisik, fungsi serta efisiensi dibanding komputer-komputer pada awal generasi keempat.

Adapun beberapa contoh dari komputer generasi ini.

1. Apple II
Apple II

Apple II adalah komputer rumahan 8-bit, salah satu produk mikrokomputer pertama yang diproduksi dengan sangat sukses, yang dirancang terutama oleh Steve Wozniak (Steve Jobs mengawasi pengembangan kotak plastik berbahan plastik Apple II dan Rod Holt mengembangkan power supply switching). Ini diperkenalkan pada tahun 1977 di West Coast Computer Faire oleh Jobs dan merupakan produk konsumen pertama yang dijual oleh Apple Computer. Ini adalah model pertama dalam serangkaian komputer yang diproduksi sampai produksi Apple IIe berhenti pada bulan November 1993. Apple II menandai peluncuran pertama komputer pribadi Apple yang ditujukan untuk pasar konsumen - dicap ke rumah tangga Amerika daripada pebisnis atau penggemar komputer. 

2. IBM PC
IBM PC

IBM PC 5150 adalah komputer pribadi generasi pertama yang diluncurkan pada 12 Agustus 1981. Komputer pribadi tersebut diperkuat dengan menggunakan prosesor 16-bit Intel 8088 berkecepatan 4.77 MHz, power supply 63.5 Watt dan memori yang hanya 64 KB. Media penyimpanan yang digunakannya hanya floppy disk drive 5.25 inci 320 KB atau 360 KB (double-side floppy disk).
IBM PC datang dengan ROM yang dilengkapi dengan interpreter bahasa Microsoft Cassette BASIC, sehingga pengguna dapat melakukan pemrograman (jika tidak ada sistem operasi yang dimuat). ROM juga dilengkapi dengan fungsi diagnosa Power-on Self Test (POST) yang akan melakukan pengecekan terhadap perangkat keras sebelum dapat bekerja (meski proses pengecekan yang dilakukannya sangat lambat, lebih dari 10 detik).

Komputer Generasi V

Sejarah komputer generasi V dikembangkan sejak tahun 1985, beberapa ciri utama dari generasi ini di antaranya:
  • Di Jepang didirikan ICOT (Institute for new Computer Technology) untuk mengembangkan komputer generasi kelima, yaitu menciptakan komputer yang powerfull dan intelligent.
  • Dikembangkannya sistem komputer yang memiliki unsur artificial intelligence yang dapat mengerjakan tugas dengan karakteristik seperti manusia (intelligent, imagination, dan intuition) dengan natural language (bahasa sehari-hari).
  • Mengguakan LSI (Large Scale Integration) yang merupakan pemadatan ribuan microprocessor kedalam sebuah microprocesor
  • Peningkatan kecepatan akses datanya juga tampilan gambar sudah beresolusi (kualitas gambar) bagus dan berwarna serta multimedia.
  • Fungsi komputer menjadi lebih cerdas dan memiliki kemampuan yang semakin canggih..
  • Fisiknya menjadi lebih kecil dan sederhana
Pada generasi ini ditandai dengan munculnya: LSI (Large Scale Integration) yang merupakan pemadatan ribuan microprocessor kedalam sebuah microprocesor. Selain itu, juga ditandai dengan munculnya microprocessor dan semi conductor. Perusahaan-perusahaan yang membuat micro-processor diantaranya adalah: Intel Corporation, Motorola, Zilog dan lainnya lagi. Dipasaran bisa kita lihat adanya microprocessor dari Intel dengan model 4004, 8088, 80286, 80386, 80486, dan Pentium.

Akhir tahun 1980, IBM memutuskan untuk membangun sebuah komputer personal (PC) secara massal, yang pada tanggal 12 Agustus 1981 menjadi sebuah standar komputer PC, dan pada akhirnya hingga saat ini PC dikenal dengan nama standar IBM-PC. Prosesor yang digunakan adalah 8088/8086 yang menjadi standar komputer saat ini, menggunakan basis proses 16 bit persatuan waktu. Dengan lahirnya komputer generasi kelima ini, IBM bekerja sama dengan Microsoft untuk mengembangkan software di dalamnya. Hingga saat ini Microsoft mendominasi kebutuhan software di dunia PC.

Demikianlah pembahasan dari sejarah komputer pada masa dulu hingga masa sekarang, saya berharap dapat mengisi waktu anda (atau tugas anda) dengan sesuatu yang bermanfaat.


Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer